Kamis, 08 Januari 2015

Empat Manfaat Tidur Nyenyak bagi Tubuh



MEMILIKI waktu tidur berkualitas di malam hari memiliki banyak manfaat. Salah satunya yakni dapat membangun konsentrasi lebih di saat menjalani hari baru. Lebih dari itu, berikut empat manfaat tidur nyenyak, seperti dikutip Timesofindia, Kamis (8/1/2015).
 Membangun konsentrasi
Tak hanya mengantungi energi lebih, seseorang yang bisa tidur nyenyak akan mudah untuk membangun konsentrasi saat beraktivitas. Maka dari itu, mereka yang memiliki tidur efektif selama 7-8 jam akan terlihat bugar, meskipun pekerjaan menumpuk di hari itu.
Meningkatkan imunitas
Kurang tidur bisa membuat imunitas tubuh lemah. Hal inilah yang membuat seseorang mudah lelah dan rentan sakit. Studi melaporkan bahwa kehilangan sekitar delapan jam tidur setiap malam membuat seseorang tiga kali lipat tak tahan dengan udara dingin.
Pikiran lebih tajam
Menurut peneliti, tidur yang cukup membuat seseorang berpikir lebih cepat empat kali lipat dari biasanya. Dampaknya konsentrasi otak mudah diarahkan oleh diri kita di saat mengantungi waktu tidur 7-8 jam.
Tetap bugar
Menurut para peneliti di Harvard Medical School, seseorang yang memiliki masalah susah tidur membuat berat badannya naik. Karenanya, mereka tidak mempergunakan waktu dengan baik antara beraktivitas dan istirahat yang cukup.

Sumber : http://lifestyle.okezone.com/read/2015/01/08/481/1089676/empat-manfaat-tidur-nyenyak-bagi-tubuh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar